Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2022

Cegah Pelcehan Seksual di Lingkungan Kampus Bersama Fkmi Al-Mizan

  Gambar oleh ActaDiurna FH Untan  ActaDiurna FH Untan- Fkmi Al-Mizan Fakultas Hukum Universitas Tanjungpura baru saja selesai menyelenggarakan agenda rutin tahunannya yaitu Mizan Islamic Festival (MIF). Dimana MIF sendiri merupakan agenda ulang tahun dari Fkmi Al-Mizan itu sendiri. Salah satu agenda yang dilaksanakan oleh MIF yaitu Webinar dengan tajuk “ Healing Your Trauma : Cegah Pelecehan Seksual di Lingkungan Kampus” pada 12 Maret 2022. Dyvatya Sabrina Putri selaku koordinasi acara itu menyampaikan pelecehan seksual yang semakin marak terjadi akhir-akhir ini banyak terjadi di lingkungan kampus.   “Bermula dari maraknya pelecehan seksual yang akhir-akhir ini banyak terjadi di lingkungan kampus yang ada di Indonesia. Tanpa kita (mahasiswa/i) sadari terkadang pelecehan seksual tidak hanya berupa pelecehan seksual secara fisik tetapi melalui ucapan (verbal). Maka dari itu panitia milad FKMI Al-Mizan mengangkat tema ini,” Ujarnya.   Salah satu peserta kegiatan webinar itu

Kesadaran terhadap Toxic Relationship menjadi fokus TLF 2022

  Gambar oleh ActaDiurna FH Untan  ACTADIURNA FH Untan- Tanjungpura Law Festival 2022 yang diadakan oleh Justitia Club sukses menggelar webinar nasional dengan tema “Ketika Cinta Menjadi Toxic : Abuse In Relationship” melalui zoom meeting pukul 07.30-selesai pada Sabtu, (5/3/2022). Benny B Hendry selaku ketua panitia T anjungpura Law Festival (TLF) itu menerangkan bahwa , latar belakang Justitia club mengambil tema dalam webinar nasional ini karena maraknya kekerasan dalam hubungan yang sering dianggap remeh, “Latar belakang utamanya adalah semakin maraknya kekerasan dalam hubungan, kami melihat bahwa kekerasan dalam hubungan ini , apalagi hubungan dalam bentuk pacaran, sering dianggap remeh oleh banyak orang. Padahal dampak yang ditimbulkan sama saja, dan tindak kekerasan tidak dapat dibenarkan. Jadi tema TLF tahun ini mengangkat kekerasan dalam hubungan dengan tujuan memberikan atensi dan edukasi kepada masyarakat terhadap kekerasan , ” Ungkapnya. Benny B Hendry pun menam

Kopiah Generasi Baru Pasang Target untuk Adaptasi Pandemi

  Gambar oleh ActaDiurna FH Untan ACTADIURNA FH UNTAN-  Kelompok Pecinta Seni Mahasiswa Hukum (KOPIAH) gelar agenda yaitu Musyawarah Kerja (MUSKER) tahunan pada Sabtu (5/3/2022). Untuk kegiatan Musker ini tentu ada perubahan mengenai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) yang bertujuan menjadikan Kopiah lebih baik dari tahun sebelumnya.   “Sistem kenerja di tahun saya sebagai ketua tidak sepenuhnya maksimal tapi ada beberapa kinerja yang saya dan teman-teman bisa untuk mengerjakannya. Kendalanya dengan sistem online ini berubah dari offline ke online. Kendala lainnya kontribusi kawan-kawan kopiah yg tidak maksimal seperti dulu karena berada di diluar pontianak dan terhambat komunikasi juga,” Ucap Restu Zulqadiansyah ketua Kopiah periode 2021/2022.   Pada kepengurusan yang baru ini untuk lebih nyaman berkontribusi maka harus saling menguatkan kembali chemistry agar tidak terjadi miskomunikasi. Program Kerja (Progja) tahun kemarin sudah terlaksana sesuai dengan apa