Gambar Oleh Acta Diurna |
Wakil Dekan Bidang Akademik Edy Suasono mengucapkan terimakasih kepada penjamin mutu Fakultas Hukum yang telah memiliki inisiasi yang positif.
“Saya ucapkan terimakasih kepada penjamin mutu yang ada di Fakultas ini karena mempunyai inisiasi yang positif bagi semua,”. Ujarnya saat menyampaikan kata pembukaan Kamis (27/05)
Salah satu narasumber dari kegiatan ini adalah Prof. Dr. HA. Oramahi selaku Kepala Pusat Penjaminan Mutu Untan dan juga mengundang Kepala Program Studi Ilmu Hukum Sri Ismawati, UKM serta Kaprodi Kenotariatan.
Diakhir kegiatan Kepala Pusat Penjaminan Mutu Untan Prof. Dr. HA. Oramahi mengatakan bahwa di Untan sudah memiliki standar dan setiap Fakultas bisa menurunkan standar yang sudah ada.
“Dari pertama yang paling penting itu adalah kita menggiatkan standar untuk pendidikan tinggi. Nah, di Untan ini sudah ada standar, tinggal nanti fakultas PPS itu menurunkan standar yang sudah ada di Untan, itu yang pertama. Kemudian yang kedua, terkait dengan pelaksanaan ARTI itu sebenarnya dilingkungan kita, kebetulan itu dilaksanakan ditingkat universitas. Yang ketiga, survei kepuasan, survei kepuasan mahasiswa. Nah ini Untan sudah menyiapkan instrumennya,”. Tutupnya
Reporter : Muhammad Rafli
Editor : Yoga Indrawan
Komentar
Posting Komentar