Gambar oleh Acta Diurna |
ACTADIURNA, FH Untan-
“Mewujudkan BEM
FH Untan berintegritas dan Responsif untuk FH Untan yang unggul.” Dengan Misi
“Memperkuat Hubungan antar KBM FH Untan, Meningkatkan Pola Pikir Kritis
Mahasiswa dalam Menanggapi Isu Internal dan Eksternal di Lingkungan FH Untan,
Mengembangkan Potensi Akademik dan Non Akademik KBM FH Untan, serta
Berkolaborasi dengan Lembaga Organisasi Kampus dan Event-Event yang di Inisiasi
oleh Mahasiswa FH Untan.” Sepenggal
Visi dan Misi BEM FH terpilih.
Cesar dan Ridho mengucapkan terima kasih kepada semua
pihak yang telah menyukseskan pemilihan Presma dan Wapresma Fakultas Hukum
Untan,
“terima kasih atas kepercayaan keluarga besar Mahasiswa
Fakultas Hukum Untan kepada kami. Izinkan kami bekerja satu periode ini,
kemenangan kami bukan lagi milik 02 tapi milik seluruh keluarga besar Fakultas
Hukum Untan,” ujarnya
Cesar
Marchelo Miracle selaku Presma FH Untan yang baru, menyampaikan cita-cita,
serta cara dia mengubah kehidupan
Mahasiswa dari potensi hubungan antar mahasiswa di kampus.
“Terkait
dengan ini, kita dari awal sudah komitmen kan, agar peran BEM FH itu bisa
menjadi rumah bagi semua kalangan, baik itu Reguler pagi ataupun PPAPK. Jadi
kita usahakan sebagaimana mungkin, bahwa yang menjadi rumah bersama bagi
seluruh mahasiswa fakultas hukum Untan. Saya yakin, pertama dari orang-orang
yang berada di sekitar saya. Saya yakin kawan-kawan yang ada di sekitar saya,
di dalam jajaran pengurus BEM, nanti itu orang-orang sehe-an dalam arti
orang-orang yang mau bekerja, mengabdi untuk kawan-kawan Fakultas Hukum Untan.”
Tuturnya Minggu (27/6/2021)
Ketua
DPM FH Untan yang baru Izha Riansa, ia berharap agar kedepannya hubungan antar
mahasiswa FH Untan bisa lebih harmonis setelah pemirama ini berakhir.
“Nantinya kami DPM, saya selaku ketua DPM nanti bagaimana menyatukan kawan-kawan di LOK ini, agar tidak ada kelompok-kelompok yang egois. Jadi kita lebih mudah berbaur di Fakultas Hukum antar mahasiswanya.” Harapnya
Repoter:
Andi Rahmawati dan Nisa Ayu Nurlita
Editor : Yoga Indrawan
Komentar
Posting Komentar